MGallery ajak anak yatim piatu buka bareng di Hotel Mojopahit Surabaya.

Indahnya kebersamaandi Hotel Mojopahit Surabaya,Anak yatim piatu dan dhuafa Yayasan Darul Rohim bersama MGallry.

Aliansi berita.web.id-SURABAYA – Mengusung tema “Indahnya Kebersamaan,” Hotel Majapahit Surabaya MGallery mengajak setidaknya 45 anak yatim piatu dan dhuafa, dari Yayasan Darul Rahim Surabaya, untuk menunggu waktu buka puasa bersama.

Momen Ramadan yang dimaknai sebagai bulan berkah, kebaikan dan pengampunan ini, dimaknai oleh Hotel Majapahit untuk menyebarkan kebaikan dan berbagi terhadap sesama. 

Surabaya, Jumat, 5/4/2024.09.00 wib

“Acara ngabuburit dan buka puasa kali ini dimulai dengan hotel tour,” ungkap Marketing Communications Executive Hotel Majapahit Surabaya MGallery, Essa Adeline, Kamis (4/4/2024) 

Pada saat hotel tour, anak-anak dapat melihat koleksi-koleksi yang menyimpan nilai sejarah bagi hotel dan Kota Surabaya. 

Bahwa hotel ini menjadi saksi bisu perjalanan Kota Pahlawan dari waktu ke waktu.

Hotel ini merupakan saksi sejarah tragedi perobekan bendera yang pernah terjadi di Hotel Yamato pada 17 September 1945.

Hotel Yamato saat ini terus berdiri dan berubah nama menjadi Hotel Majapahit.

Bangunan dari hotel yang ada di Jalan Tunjungan nomor 65 Surabaya ini, telah ditetapkan sebagai cagar budaya oleh Pemerintah Kota Surabaya.

Didampingi oleh beberapa karyawan dari Hotel Majapahit, anak-anak Yayasan Darul Rahim mengikuti dan mendengarkan cerita sejarah hotel ini dengan penuh semangat dan antusias.

Tujuannya mengedukasi sekaligus mengingatkan kembali perjalanan sejarah kemerdekaan Indonesia,” sebutnya.

Puas berkeliling menikmati sejarah dan keindahan Hotel Majapahit, semua peserta diajak memasuki area ballroom untuk mengikuti tausiyah oleh Ustaz H Achmad Fadli dan pembacaan doa oleh Ustaz Abdul Ghoni.

Untuk menyemarakkan acara dan menunggu waktu berbuka puasa, anak-anak berkesempatan untuk menampilkan seni musik al banjari.

“Anak-anak Yayasan Darul Rahim juga mempersembahkan penampilan banjari, kami lanjutkan memberi santunan dan buka puasa bersama,” ungkap Essa.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *